• MTS NEGERI SAMARINDA
  • Madrasah Berprestasi Berbasis Lokal Berwawasan Global

Siswi MTsN Samarinda Raih Medali Perak pada SSC 2022

Samarinda (Madrasah) – Kembali siswi MTs Negeri Samarinda meraih prestasi tingkat nasional. Kabar baik ini diterima pihak madrasah pada Selasa (12/04/2022). Dia adalah Aisyah Azzahrah Putriyasa, siswi Kelas VIII.6 MTsN Samarinda yang meraih medali perak pada event SSC (Sigma Science Competition) 2022.

Sigma Science Competition (SSC) merupakan ajang olimpiade yang diselenggarakan oleh Sigma Photon dan berlangsung pada hari Minggu, 10 April 2022 yang lalu. Ajang ini diikuti siswa/i SMP/MTs sederajat dari seluruh Indonesia.

Bapak Hevvi Mahfudiansyah, S.Pd., selaku Pembina Pengembangan Diri KSN IPA mengungkapkan rasa syukur dan bangganya atas raihan prestasi siswa binaannya dan berharap pada ajang-ajang yang lain dapat meraih prestasi yang jauh lebih baik lagi.

Sementara, Ibu Sapini, S.Pd., M.Pd., selaku kepala MTsN Samarinda menyampaikan selamat kepada pembina dan siswa binaanya yang telah memberikan prestasi yang terbaik untuk madrasah.

"Saya mendoakan apa yang telah dilakukan oleh pembina dan siswa binaanya menjadi ladang amal, meninggikan derajat pembina dan siswa binaanya serta diberikan karunia oleh Allah SWT," pungkasnya. (ws/aj)

Kontributor: Humas MTsN Samarinda

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
MTsN Samarinda Laksanakan Asesmen Bakat dan Minat (ABM)

Samarinda (Madrasah). Rabu (28/02), Pada semester genap tahun pembelajaran 2023/2024, MTs Negeri Samarinda melaksanakan Asesmen Bakat Minat (ABM) sebagai tes yang mengukur potensi khusu

28/02/2024 02:21 - Oleh Bal - Dilihat 74 kali
MTsN Samarinda Salurkan Donasi Ke Korban Kebakaran

Samarinda (Madrasah). Rabu (28/02), OSIM MTs N Samarinda — Tim tanggap bencana MTs Negeri Samarinda yang terdiri dari perwakilan guru dan pengurus OSIM menyerahkan bantuan secara

28/02/2024 00:41 - Oleh Bal - Dilihat 73 kali
Dukung Adiwiyata MTsN Samarinda Terima 500 Bibit Ikan Lele

Samarinda (MTsN Samarinda) -  Kamis, 22 Februari 2024, bertempat di ruang rapat MTs Negeri Samarinda jalan Harmonika no 100 ada suasana yang berbeda,hal ini karena ada kegiatan men

27/02/2024 21:33 - Oleh Bal - Dilihat 83 kali
MTsN Ikuti Sosialisasi Konsumsi Pangan B2SA (Beragam, Bergizi Seimbang dan Aman )

Samarinda (Selasa, 13/02) - Dra. Lily Nurhuratin, Selaku Pembina UKS MTsN Samarinda. Turut hadir dalam kegiatan sosialisasi “Konsumsi Pangan B2SA(Beragam, Bergizi Seimbang dan Ama

13/02/2024 18:57 - Oleh Bal - Dilihat 219 kali
Putri Almira Syawwalin, Peraih Medali Emas Kejuaraan Provinsi Karate 2024 Tingkat Provinsi Kaltim

MTsN Samarinda (Prestasi Siswa) – Siswi kelas IX.5 MTsN Samarinda, Putri Almira Syawwalin, Siswi kelahiran Samarinda 4 Oktober 2009 ini berhasil mendapatkan medali emas dalam Ke

12/02/2024 09:30 - Oleh Administrator - Dilihat 98 kali
MTsN Samarinda Melaksanakan Peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad Saw. 1445 H

Dalam rangka memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad Saw 1445 H, MTs Negeri Samarinda menyelenggarakan acara peringatan Isra Mi’raj 1445 H, yang diselenggarakan pada hari Rab

07/02/2024 17:38 - Oleh Administrator - Dilihat 857 kali